Menjaga keamanan selama bulan Ramadan memerlukan perhatian khusus, terutama bagi tenaga keamanan, security dan satpam yang harus tetap fit dan waspada meskipun menjalani puasa, sahur, dan ibadah tarawih pada malam-malam bulan Ramadhan. Berikut beberapa tips yang dapat membantu menjaga stamina dan kewaspadaan selama bertugas yang kami nukil dari berbagai sumber
Pola Makan Sehat dan Bergizi
Pilih makanan yang kaya akan karbohidrat kompleks, protein, dan serat untuk memberikan energi tahan lama sepanjang hari saat santap sahur. Hindari makanan berminyak yang dapat menyebabkan rasa haus berlebih.
Saat berbuka tiba, mulailah dengan air putih dan kurma untuk mengembalikan energi. Setelah itu, konsumsi makanan bergizi dengan porsi yang sesuai untuk menghindari rasa kantuk akibat lonjakan gula darah.
Cukupi Kebutuhan Cairan
Pastikan asupan air putih mencukupi antara waktu berbuka dan sahur untuk mencegah dehidrasi yang dapat menyebabkan kelelahan dan penurunan konsentrasi saat bertugas.
Istirahat yang Cukup
Usahakan tidur sebelum bertugas untuk memulihkan energi. Hindari tidur setelah sahur yang dapat mengganggu jadwal ibadah dan aktivitas lainnya. Apalagi menurut beberapa penelitian tidur di pagi hari justru dapat membuat tubuh kelelahan.
Aktivitas Fisik Ringan
Lakukan olahraga ringan seperti jalan kaki atau stretching sebelum berbuka atau setelah tarawih untuk menjaga kebugaran tubuh. Hindari olahraga berat yang dapat menyebabkan kelelahan berlebih, sehingga malah tidak maksimal dalam tugas berjaga.
Manajemen Waktu yang Baik
Buat jadwal harian yang terstruktur, termasuk waktu untuk sahur, ibadah, istirahat, dan tugas keamanan. Manajemen waktu yang baik membantu menjaga keseimbangan antara ibadah, tugas, dan istirahat.
Hindari Konsumsi Kafein Berlebih
Meskipun kafein dapat memberikan efek stimulan, konsumsi berlebih dapat mengganggu kualitas tidur dan menyebabkan dehidrasi. Batasi asupan kafein selama bulan Ramadan.
Kelola Stres dengan Baik
Tekanan pekerjaan dan ibadah dapat menyebabkan stres. Luangkan waktu untuk relaksasi dan aktivitas yang menyenangkan untuk menjaga kesehatan mental dan fisik.
Dengan menerapkan tips di atas, tenaga keamanan seperti security dan satpam diharapkan dapat menjaga stamina dan kewaspadaan selama bulan Ramadan, sehingga dapat menjalankan tugas dengan optimal dan juga tetap bisa ibadah dengan khusyuk. MultiClean Indonesia mengucapkan selamat datang bulan Ramadhan.