air ac menetes terus, ini penyebabnya

Air AC Menetes Terus? Telusuri Penyebabnya!

Air Conditioner atau yang sering dikenal dengan sebutan AC sudah menjadi kebutuhan, tidak hanya di kantor, tempat kerja, public area, hingga di rumah-rumah kita, terutama dalam menghadapi panasnya suhu di wilayah dataran. Dan selama pemakaian, pernahkah kamu mengalami air AC menetes terus? Hal ini tentu saja menjadi masalah ya, karena air pada AC tidak keluar melalui saluran pembuangannya yang normal.

Apa sih penyebab air AC menetes terus? Mengutip dari beberapa sumber, MultiClean Indonesia akan mencoba memberikan informasi mengenai masalah-masalah yang mungkin terjadi pada AC Anda.

Filter Udara Tersumbat

Salah satu penyebab utama yang membuat air AC menetes terus adalah filter udara yang tersumbat, sehingga menghambat aliran udara pada sistem pendingin. Biasanya permasalahan ini juga menyebabkan pembekuan udara hingga berubah menjadi es. Ketika ruangan mulai dingin atau saat Anda mematikan AC, es pada filter akan mencair dan menimbulkan masalah kebocoran.

Filter AC Kotor

Masalah ini rentan terjadi bila Anda malas membersihkan AC secara teratur. Filter yang tersumbat kotoran menyebabkan aliran udara ke evaporator terhambat hingga terjadi penurunan suhu. Kondisi penurunan suhu kemudian membuat kumparan membeku karena terlalu dingin. Ketika AC dimatikan, unit indoor berhenti mengembuskan udara ke interior ruangan. Sistem internal AC akan mengalami pemanasan sehingga es yang terkumpul mulai mencair dan bocor.

Koil Kondensor Rusak

Kondensor pada AC berfungsi untuk membuang udara panas serta mengubah freon dari gas menjadi cair. Jika komponen ini rusak, bisa dipastikan kebocoran tidak mungkin dihindari. Umumnya komponen ini rusak karena tersumbat debu atau kotoran lainnya.

Kebocoran Freon

Freon atau zat pendingin digunakan untuk mendinginkan udara yang berasal dari luar AC. Zat ini harus diubah menjadi cair terlebih dahulu agar bisa digunakan. Kebocoran pada freon membuat bagian dalam AC membeku dan angin yang dihasilkan panas. Jika tidak segera ditangani, kondisi ini bisa membuat bongkahan es mencair yang jadi penyebab air AC menetes terus.

Saluran Pembuangan Tersumbat

AC bocor ternyata juga bisa disebabkan oleh penyumbatan pada saluran pembuangan. Kotoran berlebihan yang menumpuk di saluran pembuangan menghambat aliran air keluar dari AC sehingga air rentan berbalik dan menimbulkan kebocoran. Perbedaan suhu antara air dan udara di sekitarnya menyebabkan saluran pembuangan menjadi lembap, menjadi tempat ideal bagi pertumbuhan lumut. Jika tidak dibersihkan secara rutin, lumut dapat menyumbat saluran pembuangan, memaksa air AC mencari jalan keluar melalui sela atau celah lain.

Pemasangan AC Kurang Tepat

AC yang tidak dipasang dengan posisi yang tepat dapat menyebabkan risiko kebocoran semakin besar. Kondisi kemiringan AC harus benar-benar pas supaya air AC dapat mengalir lancar ke tempat pembuangan yang diinginkan.

Pipa AC Sudah Tua

Pipa AC yang sudah tua juga dapat menyebabkan air AC menetes terus. Solusi termudahnya adalah mengganti pipa lama dengan yang baru. Melansir beberapa situs bahan bangunan, harga pipa AC bervariasi, mulai dari Rp 50.000 hingga Rp 150.000.

Karat Pada Bagian Pembuangan

Komponen pembuangan pada AC rentan berkarat seiring dengan bertambahnya usia penggunaan AC. Karat yang menumpuk kemudian menyumbat saluran sehingga menghalangi aliran udara. Jika hal ini dibiarkan terjadi terus-menerus, AC pun jadi akan meneteskan air.

Itulah beberapa penyebab air AC menetes terus yang dapat kamu telusuri, sehingga jika penyebabnya sudah diketahui dapat segera dilakukan penanganan. Jika butuh perawatan AC, kamu juga dapat menghubungi MultiClean Indonesia, karena tim home services kami juga dapat membantu melakukan perawatan pada AC sehingga masalah seperti air AC menetes dapat dicegah dengan baik.

Leave a Reply