Cara Merawat Tanaman Hias untuk Pemula tanaman hias gantung untuk taman

Punya Tanaman Mati? Yuk Coba Kita Hidupkan Lagi

Pasti sangat sedih kalau melihat koleksi tanaman di rumah mati, batangnya coklat, daunnya coklat dan sudah layu semua. Merawat dan mengembangkan tanaman memang menyenangkan. Namun, perlu diperhatikan juga bahwa tidak semua tanaman bisa tumbuh baik sesuai keinginan kita karena ada banyak faktor yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman tersebut, hingga tak jarang kesalahan yang kita lakukan membuat tanaman justru layu dan mati. 

Tapi bisakah kita menghidupkan lagi tanaman yang sudah mati tersebut? Ternyata tanaman tidak seperti hewan dan manusia yang tidak mungkin dapat hidup lagi setelah mati. Ada kemungkinan tanaman yang sudah layu dan mati bisa kembali seger atau hidup lagi. Caranya tidak mudah memang dan perlu pengetahuan untuk melakukannya.

Terdapat beberapa penyebab yang umumnya dapat menyebabkan kematian tanaman. Faktor-faktor ini meliputi kekurangan atau kelebihan air, kekurangan nutrisi seperti nitrogen, fosfor, dan kalium, serta penggunaan pestisida atau racun yang tidak tepat.

Berikut kami nukilkan dari beberapa sumber cara untu menghidupkan kembali tanaman yang telah mati atau layu, sehingga ketika kamu menemukan tanamanmu sudah sekarang di rumah, kamu dapat mencoba beberapa cara berikut ini untuk menyuburkannya kembali. 

Cek Apakah Tanaman Mati atau Sekarat

Jika dilihat sekilas tanaman mungkin terlihat mati. Namun, apabila dilihat lebih dekat, sebenarnya ada beberapa tanda kehidupan pada tanaman yang sedang sekarat. John Valentino, pakar berkebun dan pemilik John & Bob’s Smart Soil Solutions, mengatakan bahwa apabila batang tanaman masih ada yang berwarna hijau, maka artinya tanaman masih bisa hidup kembali.

Cek Akar Tanaman

Selain itu, cek juga kondisi akar tanaman. Apabila akar masih sehat, maka tanaman bisa tumbuh kembali. Ciri akar yang sehat yaitu berukuran besar dan berwarna putih hingga kecoklatan dengan ujung berwarna putih.

Cek Air Pada Lingkungan Tanaman

Air yang menggenang akan membuat akar busuk. Apabila tanaman terlalu banyak air, maka perlu tindakan khusus untuk mengatasi masalah ini. Segera jauhkan tanaman dari sinar matahari langsung dan menghentikan penyiraman sampai media tanam kering. Apabila tanah masih basah, maka sebaiknya ganti tanah dan potnya agar tanaman kembali tumbuh subur.

Buang Daun Mati

Tanaman yang layu kemungkinan akan memliki daun yang mati. Jika daun sudah benar-benar coklat maka tanamamn sudah benar-benar mati dan sebaiknya kamu menanam yang baru. Untuk membuangnya, potong daun yang mati dengan gunting atau gunting tanaman, atau cubit dengan lembut daun yang mati dengan ujung jari. Biasanya, daun-daun mati akan mudah lepas dari batangnya, tetapi jika sulit terlepas maka gunakan gunting.

Pangkas Batang Tanaman

Pangkas kembali daun-daun yang mati, lalu buang juga bagian-bagian batang yang mati. Idealnya, jika kamu ingin menumbuhkannya kembali tetapi batangnya sudah mati, sisakan batang setidaknya dua inci di atas tanah. Dengan memangkas batang tanaman, maka akan memicu pertumbuhan batang baru yang lebih sehat dan subur.

Itulah beberapa hal yang dapat kita lakukan ketika ada tanaman yang mati dan kita masih ingin merawatnya kembali. Cek lagi, bahwa setiap tanaman memerlukan perawatan yang berbeda-beda. Jika kamu butuh tukang taman, MultiClean Indonesia memiliki layanan gardening service dengan tukang taman profesional yang siap untuk merawat tamanmu hingga hijau cantik dipandang mata. [Disarikan dari berbagai sumber]

Leave a Reply